5 November 2011

Price Ceiling & Price Floor

Diposting oleh Widya_Mauretya di 05.33

Price floor

Harga Eceran Terendah ( Price Floor ) adalah Harga terendah yang ditetapkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk melindungi produsen . Dengan kata lain , konsumen tidak boleh membeli dibawah harga tersebut . Price Floor sendiri dapat mengakibatkan terjadinya kelebihan ( Surplus ) . Untuk lebih memahami mengapa Harga Eceran Terendah dapat menyebabkan surplus kita dapat lihat kurva diatas . Sebagai contoh , dimisalkan bahwa diatas adalah kurva equilibrium untuk komoditi beras . Pada awalnya atau harga keseimbangan beras adalah $15 , kuantitas barang sebanyak 130 . Selanjutnya , Pemerintah menetapkan Harga Eceran Terendah( Price Floor ) sebesar $20 , Dengan demikian akan terjadi surplus , karena pada tingkat harga $20 jumlah barang yang ditawarkan sebanyak 180 , sedangkan jumlah permintaan hanya sebesar 90 . Oleh karena itu terjadi kelebihan ( surplus ) penawaran sebesar 90 . Untuk mengatasi kelebihan penawaran tersebut , pemerintah biasanya akan melakukan pembelian langsung kepada petani .




Price Ceiling

Terkadang mekanisme pasar menghasilkan harga yang dapat merugikan konsumen dan merugikan produsen . Oleh karena itu butuh adanya suatu campur tangan pemerintah dalam penentuan harga . Bentuk campur tangan pemerintah itu melalui suatu kebijakan penetapan harga eceran tertinggi ( price ceiling ) . Harga Eceran Tertinggi ( Price Ceiling ) adalah harga tertinggi yang ditetapkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk melindungi konsumen . Dengan kata lain , penjual dilarang untuk menetapkan harga barang diatas harga eceran tertinggi . Price Ceiling sendiri dapat mengakibatkan terjadinya kekurangan ( shortage ) .

Untuk lebih memahami mengapa Harga Eceran tertinggi ( Price Ceiling ) dapat menyebabkan kekurangan ( shortage ) , kita dapat melihat kurva equilibrium diatas . Dimisalkan bahwa diatas adalah kurva equilibrium untuk rokok . Diatas dapat kita lihat bahwa pada awalnya atau harga keseimbangan rokok sebesar $12 . Kuantitas yang diperjualbelikan adalah sebanyak 150 . Selanjutnya , Pemerintah menetapkan bahwa Harga Eceran Tertinggi ( Price Ceiling ) adalah sebesar $8 . Akibat dari penetapan Harga Eceran Tertinggi adalah terjadinya Shortage , karena pada saat Pemerintah menetapkan bahwa Harga Eceran Tertinggi adalah $8 , jumlah permintaan di tingkat harga tersebut adalah 190 , sedangkan barang yang ditawarkan sebanyak 100 . Oleh karena itu terjadi kelebihan permintaan sebanyak 90 . Kelebihan permintaan ini dapat diatasi dengan impor . Dan tujuan dari penetapan Harga Eceran Tertinggi itu sendiri adalah untuk mencapai harga yang tidak merugikan produsen maupun konsumen .


0 komentar:

Posting Komentar

5 November 2011

Price Ceiling & Price Floor


Price floor

Harga Eceran Terendah ( Price Floor ) adalah Harga terendah yang ditetapkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk melindungi produsen . Dengan kata lain , konsumen tidak boleh membeli dibawah harga tersebut . Price Floor sendiri dapat mengakibatkan terjadinya kelebihan ( Surplus ) . Untuk lebih memahami mengapa Harga Eceran Terendah dapat menyebabkan surplus kita dapat lihat kurva diatas . Sebagai contoh , dimisalkan bahwa diatas adalah kurva equilibrium untuk komoditi beras . Pada awalnya atau harga keseimbangan beras adalah $15 , kuantitas barang sebanyak 130 . Selanjutnya , Pemerintah menetapkan Harga Eceran Terendah( Price Floor ) sebesar $20 , Dengan demikian akan terjadi surplus , karena pada tingkat harga $20 jumlah barang yang ditawarkan sebanyak 180 , sedangkan jumlah permintaan hanya sebesar 90 . Oleh karena itu terjadi kelebihan ( surplus ) penawaran sebesar 90 . Untuk mengatasi kelebihan penawaran tersebut , pemerintah biasanya akan melakukan pembelian langsung kepada petani .




Price Ceiling

Terkadang mekanisme pasar menghasilkan harga yang dapat merugikan konsumen dan merugikan produsen . Oleh karena itu butuh adanya suatu campur tangan pemerintah dalam penentuan harga . Bentuk campur tangan pemerintah itu melalui suatu kebijakan penetapan harga eceran tertinggi ( price ceiling ) . Harga Eceran Tertinggi ( Price Ceiling ) adalah harga tertinggi yang ditetapkan oleh pemerintah yang bertujuan untuk melindungi konsumen . Dengan kata lain , penjual dilarang untuk menetapkan harga barang diatas harga eceran tertinggi . Price Ceiling sendiri dapat mengakibatkan terjadinya kekurangan ( shortage ) .

Untuk lebih memahami mengapa Harga Eceran tertinggi ( Price Ceiling ) dapat menyebabkan kekurangan ( shortage ) , kita dapat melihat kurva equilibrium diatas . Dimisalkan bahwa diatas adalah kurva equilibrium untuk rokok . Diatas dapat kita lihat bahwa pada awalnya atau harga keseimbangan rokok sebesar $12 . Kuantitas yang diperjualbelikan adalah sebanyak 150 . Selanjutnya , Pemerintah menetapkan bahwa Harga Eceran Tertinggi ( Price Ceiling ) adalah sebesar $8 . Akibat dari penetapan Harga Eceran Tertinggi adalah terjadinya Shortage , karena pada saat Pemerintah menetapkan bahwa Harga Eceran Tertinggi adalah $8 , jumlah permintaan di tingkat harga tersebut adalah 190 , sedangkan barang yang ditawarkan sebanyak 100 . Oleh karena itu terjadi kelebihan permintaan sebanyak 90 . Kelebihan permintaan ini dapat diatasi dengan impor . Dan tujuan dari penetapan Harga Eceran Tertinggi itu sendiri adalah untuk mencapai harga yang tidak merugikan produsen maupun konsumen .


0 komentar on "Price Ceiling & Price Floor"

Posting Komentar

 

dyaluppha , , Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea


Smashed Pink Can